![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgGaotNdnhx4MVibN6fqWFVdgCDANaapOhShwfk5XtgoX5nq4PQ977xkcdAVFhmCX8r9W4s-Yc2j4yiRxZWNzNjcgkgUYDq1uCJWIgpVpyiGZAeUw0lsDAR9nAWvsO8G3QKIBaou76yySzb/s320/mom-teaching-son.jpg)
Pergi ke Museum Gajah
Suatu
pagi di hari Minggu, Mama mengajak Budi dan Wati pergi ke Museum Gajah. Setelah
mandi dan sarapan mereka pun berangkat dengan naik mobil Toyota Alphard. Museum
Gajah ada di Jakarta Pusat yang jaraknya sekitar satu jam dari rumah Budi dan
Wati. Di sana mereka melihat patung gajah, patung manusia, patung binatang dan
lukisan.
Budi
dan Wati suka pergi museum. Mama bilang museum adalah tempat untuk menyimpan
benda bersejarah. Dari patung dan lukisan yang mereka lihat mereka bisa belajar
tentang Indonesia di zaman dahulu. Setelah mereka selesai berkeliling museum,
hari sudah siang. Budi dan Wati merasa lapar. Mama kemudian mengajak mereka
makan di restoran tidak jauh dari museum.
1. Kapan Mama, Budi dan Wati pergi ke museum?
2. Apa judul bacaan di atas?
3. Apa saja yang mereka lihat di museum?
4. Siapa saja tokoh dalam bacaan tersebut?
5. Apa yang bisa Budi dan Wati pelajari dari patung dan
lukisan di museum?
Ganti dengan Huruf Kapital yang tepat
1. pada hari minggu budi dan wati pergi ke museum gajah
2. siapa nama anak itu
3. hari ini aku meminjam buku air mata buaya dari
perpustakaan
4. dulu aku belajar di sekolah ketilang
5. tante dina memberiku baju baru
Kalimat Tanya
1. ………………….. saja warna pelangi?
2. ………………….. yang datang ke rumahmu?
3. …………………… cara memotong kayu?
4. ……………………. adik bayi menangis?
5. …………………… harga mainan mobil di toko itu?
6. …………………… balon yang dipegang Kayra?
7. ……………………. Kita pergi ke Kidzania?
8. ……………………. Ibu marah?
9. ……………………. Letak kolam renang?
10. ……………………. Kita akan pergi hari ini?
11. ……………………. Kangguru bergerak?
Menebak Benda
1.
Aku dapat
terbang tetapi aku juga mempunyai roda. Aku terbuat dari besi. Apakah aku?
2.
Aku dingin dan
bisa dimakan. Aku rasanya manis dan enak. Apakah aku?
Mana Kata yang Tepat?
1.
Kayra …………………..
lilin ulang tahun (tiup / meniup)
2.
Ayah …………………..
mobil (setir / menyetir)
3.
Ibu …………………….
Baju (cuci / menyuci)
4.
Matin …………………
sebuah lagu di piano (main / memainkan)
5.
Nenek ……………….kue
untuk Matin dan Kayra (bawa / membawa)
Menjelaskan Benda
1.
Ini kupu-kupu.
Dia bisa ……………….. tinggi. Sayapnya ………………………..
2.
Lihat bola ini!
Bentuknya ……………. Bola bisa …………………………………… di lantai.
3. Ini binatang
…………………….. dia makan biji-bijian. Warnanya ada yang coklat atau ………………
4.
Ini pisau. Pisau
sangat …………………. Pisau dipakai untuk ………………………….
5.
Ini adalah tas.
Gunanya untuk ……………………………………..
Melengkapi Kalimat
Foto kebun
pohon warni air kandang merdu mengaum
Pada
hari minggu, aku pergi ke kebun binatang bersama ayah, ibu dan adikku. Di
……………………
binatang, aku melihat kuda nil yang sedang berendam di …………… monyet yang bergelantungan di
…………………… dan
singa yang tidur di dalam …………………
Ketika
singa itu bangun, dia ……………… dengan sangat keras. Kami semua kaget. Di samping
kandang
singa, terdapat kandang burung. Burung-burung itu berwarna-
……………………….. suaranya ……….
sekali. Aku
mengambil banyak …………….. dengan kamera ayahku.
Buatlah Kalimat untuk Gambar Berikut (silahkan bunda
gambar sendiri ;)
Foto : www.ecoerth.com